PENGEMBANGAN APLIKASI ANDROID SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN ALTERNATIF PADA MATA PELAJARAN TEKNIK PEMESINAN FRAIS KOMPETENSI DASAR PEMBUATAN RODA GIGI LURUS DI SMK NEGERI 2 SOLOK

  • Dzaky Dzulqa Arijal Universitas Negeri Padang
  • Rifelino Rifelino Universitas Negeri Padang
  • Refdinal Refdinal Universitas Negeri Padang
  • Budi Syahri Universitas Negeri Padang
Keywords: Media Pembelajaran, Pemesinan Frais, Pengembangan aplikasi, Android, Penelitian dan Pengembangan

Abstract

Perkembangan teknologi mendorong guru untuk menghasilkan media pembelajaran yang berbasis teknologi agar proses pembelajaran tidak terkesan kaku dengan metode konvensional seperti ceramah. Pengembangan media pembelajaran yang terbilng minim membuat siswa sangat malas saat proses pembelajaran terkesan acuh tak acuh dan sering memainkan gadget sewaktu proses pembelajaran. Pengembangan aplikasi berbasis multimedia  merupakan salah satu bentuk alat bantu yang digunakan untuk menyampaikan pesan dan informasi materi belajar kepada siswa. Berbagai aplikasi pembelajaran dapat di kembangkan dan di install untuk memudahkan penggunaan dalam proses pembelajaran.  Smartphone android tentunya dapat memberikan manfaat jika dimanfaatkan untuk proses pembelajaran. Maka dari itu perlu adanya pengembangan media dalam proses pembelajaran di sekolah guna meningkatkan kompetensi siswa. Tujuan penelitian ini yaitu menghasilkan produk berupa media pembelajaran berbasis aplikasi android pada mata pelajaran tenik pemesinan frais kompetensi dasar pembuatan roda gigi lurus. Pengembangan menggunakan metode waterfall dengan beberapa tahap yaitu analisis, design, coding, testing / verification, dan maintenance. , Hasil Penelitian menunjukan bahwa tingkat kelayakan aplikasi android  pembelajaran pembuatan roda gigi lurus mendapatkan penilaian berdasarkan : 1) ahli materi diperoleh rata-rata skor 3.52 yang termasuk kategori sangat layak, 2) ahli media diperoleh rata-rata skor 3.71 yang termasuk kategori sangat layak, 3) praktisi pembelajaran teknik pemesinan frais (guru) diperoleh persentase keseluruhan yaitu 100 % masuk kedalam kategori sangat layak. Maka dapat disimpulkan bahwa pengembangan aplikasi android untuk pembelajaran teknik pemesinan frais layak digunakan sebagai media pembelajaran alternatif dalam pembelajaran teknik pemesinan frais. 

Submitted

2020-08-11
Published
2020-08-03
How to Cite
[1]
D. Arijal, R. Rifelino, R. Refdinal, and B. Syahri, “PENGEMBANGAN APLIKASI ANDROID SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN ALTERNATIF PADA MATA PELAJARAN TEKNIK PEMESINAN FRAIS KOMPETENSI DASAR PEMBUATAN RODA GIGI LURUS DI SMK NEGERI 2 SOLOK”, Vomek, vol. 2, no. 3, pp. 24-29, Aug. 2020.